Sukses Bukan Soal Materi dan Jabatan
Ilustrasi |
Sukses itu relatif dan terserah orang mau seperti apa mengartikannya, bagiku sukses bukan soal harta dan juga bukan jabatan duniawi.
Memang semua tergantung main set/ pola pikir masing-masing individu dan kadang aku mengamati satu persatu kehidupan berdasarkan kebiasaan Sehari-hari orang orang disekitarku.
Masih banyak sekali orang yang kutemui adalah orang yang cinta pada dunia / Hubbud Dunya, dan yang lebih miris adalah mengeluh karena urusan dunia.
Ternyata memang beda main set yang ada didalam fikiran kebanyakan mereka adalah Gemerlapnya dunia, Boleh saja anda mencari harta dunia namun itu seharusnya dilakukan untuk menyempurnakan ibadah.
Terkadang banyak orang orang yang ku temui menanyakan "kerja apa sekarang" ?, "kerja dimana"?, " Isterimu Aktif di apa sekarang "?.
Iya setelah itu ketika aku jawab sebagai petani saja dan isteriku hanya IRT (Ibu Rumah tangga) mereka lantas sudah mengecap," ah orang susah ini ".
Tapi tak mengapa aku lebih suka begini begini saja soal urusan Dunia, Tapi soal urusan Ibadah dan Keilmuan Aku harus lebih, tidak boleh begini begini saja.
Memang belum mengerti Nikmatnya akan cinta pada Allah, apabila sudah mengerti maka akan dengan sendirinya berubah pola pikirnya.
Aku miris sekali tapi seperti apa aku harus memberitahukannya, semoga aku masih diberi kesabaran dan kekuatan untuk bisa membuka hati mereka.
Penulis; Joko Suseno
Komentar
Posting Komentar